Saturday, February 5, 2011

ibu kota vs ibu indah

Secuplik celotehan NFA-ku yang sudah mulai bisa protes ...


Beberapa waktu yang lalu, NFA diajak Kokongnya (my father) lihat anak sekolah yang lagi latihan drumband. Pulangnya, mulai deh dia tiru-tiru gayaanak sekolah tadi main drumband.

Sampai suatu hari (beberapa hari yang lalu) NFA main drumband sama Kokongnya.

Nah, bapakku tugasnya nyanyi...NFA tugasnya pukul drum dari kaleng biskuit.
 
Kokongnya NFA dengan semangat nyanyi Halo Halo Bandung: "halooo...halo Bandung, ibu kota priyangaaaan".....

suddenly NFA stopped pukul drumnya dan nangis...

"kokooooong, ibu indah ajaaaaa...gak mau ibu kota"

jadi NFA itu protes di lagu halo2 bandung muncl kata-kata ibu kota, she wants no other ibu, but ibu indah.

Hahaha...NFA's surely my biggest fan (eh...after her dad, of couse)
MySpace

Thursday, February 3, 2011

teman imajinasi

MySpace

"ayo kakak, yuk bayi...kita ke dokter Epa", kata NFA ke arah kanan & kirirnya as if sedang menuntun "seseorang" di kanan & kirinya. And guess what??? No body's beside her MySpace

Yahaaa...ternyata...gadis kecilku punya teman imajinasi ^_^

Kucluk kucluk kucluk....NFA jalan ke ruang tamu, duduk manis di salah satu kursi.

Ah...aku pengen ikutan main ah sama NFA, pikirku.
Aku langsung duduk di salah satu kursi kosong lainnya di sebelah NFA.

"Ibu...jangan didudukin kakaknya" ujar NFA panik

 
"Oh iya Nona, maaf deh ya" ujarku pada NFA,"Maaf ya kakak" aku minta maaf juga pada si invisible kakak yang tadi kududuki.

Oops, ternyata salah kursi aku, aku duduk di kursi "si kakak". Pindahlah aku ke kursi lainnya.

"Ih, ibu...itu tempat dokter Epa" kata NFA lagi, "ibu duduk sini aja ya"

Hahaha...okay lah...

Kuamati NFA, ow...ternyata ceritanya mereka sedang ada di ruang tunggu dokter Epa. NFA sedang bawa si Ben - boneka beruang-nya - berobat ke dokter Epa.

---

Di hari lainnya lagi, aku pergi dengan NFA (hmmm lupa pergi kemana-nya) naik angkot a.k.a angkutan kota (hehe, maklum...hidup di kota angkot, ke sana ke mari lebih praktis naik angkot ... )

Kami duduk bersebelahan. Ketika ada penumpang lain masuk angkot, aku minta NFA untuk geser sedikit,

"Nona, geser dikit duduknya"

Tiba-tiba, NFA bilang, "bayi, geser"

Haha...jadi rupanya kami pergi itu bertiga.

---

Di hari lainnya lagi, aku pergi dengan NFA & abinya. Kami mau menyebrang jalan raya, NFA digendong abinya. Semenjak jalan hingga digendong, kuperhatikan NFA seperti memegang/menggendong sesuatu. I was curious. Lalu kutanya, "Nona pegang apa? sini ibu pegangin aja, supaya gak ribet"
NFA menolak, "gak ah, ini si bayi"

Hahaha...lagi-lagi si bayi, rupanya si bayi juga tetap ikut walau NFA pergi jalan-jalan sama ibu & abinya.




-------------------

Ya begitu deh sepenggal cerita NFA main dengan teman imajinasinya ^_^ ...


Mengingatkanku pada masa kecilku, aku juga dulu punya teman imajinasi loooh. Biasanya kuajak main...bahkan jalan-jalan. Sama seperti NFA.

Bahkan, temanku ini punya nama & identitas. Namanya Indri, bapaknya Indri polisi. Hahaha...aku juga gak inget pastinya kenapa "kuputuskan" bahwa bapaknya si Indri ini polisi. Mungkin karena dulu aku sering main polisi-polisian sama abang sepupuku.

Dulu kupikir, karena aku gak punya teman dengan wujud nyata (aku lebih sering main di rumah sendirian ketimbang main keluar dengan anak tetangga sebaya, paling tidak sama abang sepupuku...yg notabene gak bakal pada mau diajak main masak-masakan atau rumah-rumahan).

Tapi, setelah aku agak gedean dikit, ada Mutiara & Aini (adik-adikku) kupikir mereka tidak akan punya teman imajinasi...eh ternyata gak juga tuh. Mutiara juga punya teman imajinasi, namanya Hedot (hahaha, what a name). Hmmm kalau Aini, aku lupa dia punya teman imajinasi atau tidak.

-----

So, bagaimana dengan kalian??? Apakah ada yang punya/ pernah punya teman khayal juga??? Cerita yaaaaaaaaa....


MySpace

Cheers,

NFAsmom


PS: Oh ya...sekedar info, dokter Epa itu awalnya kupikir dokter Eva, coz NFA belum bisa pronounce "V"...tapi ternyata eh ternyata...ketika dia sudah bisa bilang "v/f" dokter Epa ya tetap dokter Epa ... hahaha